Sabtu, 24 November 2012

Tutorial blender (dasar)Membuat rumah

Tutorial blender (dasar)Membuat rumah

Sebelumnya saya ingin menjelaskan dulu apa sih blender itu? Blender adalah sebuah software 3 dimensi yang bisa digunakan oleh siapa saja  secara gratis tanpa ada registrasi, jadi setelah kita menginstal kita bisa langsung menjalankan program blender.
Disini saya mengunakan blender 2.49 langsung saja pada pembuatan rumah.
1.      Pertama jalankan aplikasi blender WINDOWS  -    BLENDER .
2.      Ubah menjadi FRONT di menu VIEW untuk mengganti sudut pandang dari depan.

3.      Masuk ke dalam menu EDIT MODE dengan menekan tombol TAB.
4.      Lalu lihat di menu MESH TOOL klik SUBDIVIDE untuk membagi cube menjadi beberapa bagian/ menambah garis-garis seperti berikut ini:



Klik satu kali dan hasilnya seperti ini:

Bisa di lihat kan kalau cube terpotong menjadi 4 bagian, setiap menekan subdivide cube secara otomatis akan terpotong .
5.      Lalu hilangkan seleksi dengan menekan tombol A pada keyboard, fungsi tombol A ialah memblok dan menghilangkan blok.
6.      Seleksi  titik atas cube dengan tombol B, lalu tekan S (scale) lalu tekan 0 (nol) nuntuk mengecilkan sudut yang telah terseleksi tadi.
7.      Lalu blok cube dengan menekan A, plih SUBDIVIDE lagi 1x. tekan B seleksi 2 kotak cube seperti di bawah ini.

8.      Tekan E (extrude) pilih REGION untuk membuat pintunya, lalu geser ke dalam, panah warna hijau atau sumbu y.

9.      Hasilnya bila di render F12 seperti ini.

Tekan TAB untuk kembali ke OBJECT MODE, Untuk memperjelas agar terang tekan SPACE – ADD – LAMP lalu atur posisi lampu berada di depan objek.


Nah jadi deh,,,sekian sedikit dari tutorial ini semoga bermanfaat bagi para pembaca ya…
Mungkin dari tutorial ini ada kesalahan atau kekurangan saya selaku penulis minta maaf ya,,,kritik dan sarannya sangat saya butuhkan demi mendukung saya untuk terus berkreasi serta belajar dan belajar lagi,,,,
Thank you very much,,,,,,,





Tidak ada komentar:

Posting Komentar